Bisnis Pelajar di Era Modernisasi
Jenis bisnis yang termasuk dalam Bisnis Pelajar adalah bisnis jual beli barang secara online. Mereka kerap memanfaatkan media online seperti facebook, instagram, untuk memasarkan produk yang mereka jual. Barang yang mereka jual juga tidak jauh dari kebutuhan mereka sebagai pelajar atau anak muda, misalnya peralatan sekolah mulai dari tas sampai sepatu, baju – baju modern mulai dari jaket sampai mode terabru yang sedang populer. Juga termasuk barang – barang gadget seperti laptop dan ponsel. Tidak heran jika pelajar jama sekarang sudah bias menghasilkan banyak uang dan usaha mereka termasuk dalam kategori bisnis terbaik tahun ini.
Walaupun Bisnis Pelajar yang mereka jalani adalah termasuk online bisnis mereka juga dapat meraup untung yang lumayan besar dan dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka sendiri. Toko – toko online memang sangat digemari oleh pelanggan sekarang ini karena jika berbelanja di pasar kita harus mengeluarkan tenaga dan berdesak – desakan dengan pembeli lain, di toko online kita tidak perlu datang ke lokasi penjualan dan kita bisa dengan leluasa melihat – lihat barang yang ditawarkan tanpa berdesak – desakan atau takut tokonya akan tutup. Bisnis internet ini juga digemari oleh para pengusaha yang membutuhkan pelayanan delivery.
Jenis bisnis yang juga sedang populer adalah bisnis rumahan atau bisnis sampingan yang simpel dan tidak menguras waktu banyak. Contoh bisnis rumahan yang biasa dijalankan oleh pelajar adalah bisnis yang berkaitan dengan kreatifitas para pelajar misalnya kerajinan tangan membuat hiasan atau membuat kue kering. Nah, apa salahnya kita juga mencoba untuk menjalani bisnis mudah yang tergolong dalam Bisnis Pelajar.